Rabu, 24 November 2010

Ilmu Sosial Dasar

Dalam ilmu pengetahuan terdapat tiga cabang, yaitu :
a.   Natural Science, merupakan ilmu yang mempelajari benda-benda yang ada dibumi. Meliputi fisika, kimia, astronomi, dan biologi.
b.  Social science, merupakan ilmu yang mempelajari kehidupan social. Terdiri dari sosiologi, ekonomi, politik, antropologi sejarah, dan geografi.
c. Humanities meliputi bahasa, agama, kesusastraan, dan kesenian.
Hubungan masyarakat dengan keudayaan
Manusia, masyarakat dan kebudayaan merupakan satu kesatuan yang utuh, karena budayalah yang menuntun manusia menjadi hidup seperti sekarang ini. Namun, dewasa ini terutama di Negara kita, budaya sudah mulai kurang di budayakan. Banyak pemuda lebih hafal music pop dan jazz ketimbang lagu daerah. Masyarakat tidak dapat dipisahkan dengan manusia karena manusia hidup bermasyarakat. Karena pada dasarnya kita adalah makhluk social, makhluk yang memunyai rasa ketergantungan, saling membutuhkan, dan tentu saja tidak akan bias bekerja secara sendiri.
Tiga Jenis kemampuan dasar manusia :

1. Kemampuan Personal (kemampuan pribadi)
Dapat menunjukan sikap dan kepribadian Indonesia , mengenal dan memahami nilai-nilai agama, kemayarakatan, kenegaraan serta pandangan luas terhadap masyarakat. Kebiasaan di masyarakat kita ialah ikut-ikutan, sehingga nilai nasionalismenya berkurang. Padahal dulu pahlawan kita bersusah payah agar bangsa ini merdeka, namun saat ini jika disuruh upacara dengan tertib saja susahnya bukan main
2. Kemampuan akademik
Di era globalisasi ini kita harus mampu bersaing secara kompetitif, eloh karena itu kemampuan akademik haruslah menjadi salah satu hal yang harus didahulukan. Diantara kemampuan yang harus dikuasai, ialah kemampuan untuk berkomunikasi secara ilmiah, baik lisan maupun tertulis, Juga menguasai peralatan analisa, berpikir logis, kritis, sistematis, analitis.
3. Kemampuan Profesional
Memiliki kemampuan personal dan pribadi terasa belumla cukup untuk ikut bersaing di zaman sekarang ini. Kita juga harus mempunyai kemampuan dalam bidang profesi tenaga ahli yang besangkutan. Contohnya, mampu membuat dan memperbaiki sistem komuter, mempunyai kerampilan menjahit, dan masih banyak lagi.

Nama : wahyu andika
NPM : 21107732

Tidak ada komentar:

Posting Komentar